Detail List Data Hak Cipta LPPM UWHS
Tanggal Pengajuan
2023-08-28
No Aplikasi
EC00202372657
No Sertifikat
000505610
Nama
Yane Puspito Sari, S.E. M.Si
Prodi
Sub Jenis
Judul
ECOPRINT SEBAGAI PELUANG BISNIS RAMAH LINGKUNGAN PASCA PANDEMI (Studi kasus: HR.Ambar Batik. Bayat, Wedi, Klaten)
Uraian
Industri tekstil merupakan salah satu penyumbang jumlah timbunan limbah
atau sampah yang cukup tinggi di dunia. Salah satu limbah yang dihasilkan industri
tekstil yaitu limbah cair yang berupa sisa zat pewarna/cairan pewarna sintetis dari
proses pewarnaan kain yang mengandung beberapa kandungan zat kimia berbahaya.
Padahal, awalnya proses pewarnaan tekstil menggunakan zat warna alam. Namun,
seiring berjalannya waktu dan teknologi yang semakin berkembang, ditemukanlah zat
warna sintetis untuk tekstil. Pewarnaan alami mulai menjadi trend pada industri tekstil,
khusus nya pada batik. Banyak pengrajin batik yang mulai tertarik untuk menciptakan
inovasi melalui kreativitas pembatik dengan membuat batik menggunakan bahan
pewarna alami. Warna alami ini didapatkan dari daun, bunga bahkan batang pohon.
Dengan cara ini diharapkan limbah pewarnaan kimia yang didapat dari pewarnaan
tekstil mulai berkurang. Ecoprint adalah salah satu contoh pewarnaan alami ini.
Masalah yang dibahas terbatas hanya pada kreativitas pengrajin batik untuk
membuka peluang baru dengan menciptakan batik ecoprint. Tujuan yang diharapkan
dari hasil penelitian ini yaitu untuk mengetahui peluang batik dengan motif baru yang
ramah lingkungan dan kreativitas yang muncul untuk menghadapi trend busana.
Teknik pengumpulan data dan analisis data didapat dari observasi, wawancara,
dokumentasi dan, kepustakaan.
Sertifikat